4 Spot Belanja di Singapore Untuk Para Shopaholic

Singapore, saat ini menjadi negara yang sering dikunjungi oleh para traveler Indonesia. Hal ini didukung oleh seringnya maskapai penerbangan memberikan tiket promo penerbangan ke Singapore. Selain Airasia, maskapai penerbangan lain yang cukup sering memberi promo adalah Lion Air. Untuk mengetahui promo tiketnya dapat dicek di situs resmi Lion atau Traveloka, yang menyediakan informasi khusus promo tiket. Sama seperti airasia, Lion Air booking dapat dilakukan via online melalui situs resminya.

Bagi Anda penggemar belanja, setelah tiket promo sudah di tangan, bisa mulai mencari hotel. Usahakan memilih hotel yang low budget tetapi tetap nyaman untuk tidur sehingga Anda bisa puas berbelanja.

Untuk memudahkan proses shopping Anda, berikut daftar 4 spot belanja terbaik di Singapura yang patut Anda kunjungi. Mulai dari spot shopping barang-barang branded hingga barang-barang unik yang lebih ramah di kantong.

1. Orchard Road

Sumber
Orchard road adalah "The famous shopping belt in Singapore". Di sini Anda dapat menemukan trend terbaru fashion dari berbagai merek dunia. Di tahun 1970, Orchard Road menggantikan High Street sebagai shopping street utama kota. Hampir sepanjang 2,2 km Anda akan disuguhi pemandangan mall, counter belanja, restaurant, dan hotel. Anda dapat menemukan berbagai merek mewah hingga high street fashion. Restoran yang ditawarkan juga eksklusif yang membuat perut Anda semakin lapar. Beberapa outlet terkenal yang berada di Orchard Road antara lain:

1. ION Orchard, sebuah mall delapan lantai yang menyuguhkan fashion item berkelas internasional seperti Ermenegildo Zegna, Louis Vuitton dan Dior dan Prada. Di basement ION Orchard terdapat store high street brands seperti Topshop, Fred Perry dan Armani Exchange yang ramai dikunjungi oleh para pelajar dan pekerja.

2. H&M Orchard Road, Orchard Central, 313 @Somerset, Di sini Anda juga bisa berkunjung Tanglin Shopping Centre yang menjual berbagai macam produk seperti manik-manik, pakaian, aksesoris, furnitur dan barang-barang antik.


2. Bugis Street

© thebestsingapore.com
Bugis merupakan salah satu shopping street yang terkenal di Singapore yang menawarkan berbagai item fashion trendy dengan harga yang ramah. Bugis street memiliki lebih dari 600 outlet yang menjual baju, sepatu, dan aksesoris. Fashion item di sini juga up to date. Dengan  S$10 Anda sudah bisa mendapatkan baju yang bagus. Di sini juga dijual beragam jam tangan, aksesoris, dan juga souvenir dengan harga tidak lebih dari S$5. Jika kamu salah satu penggemar K POP, berkunjunglah ke distrik K. Street yang menawarkan beragam item khas korea. Saat shopping di Bugis Street usahakan untuk menawar agar mendapat harga paling murah.

3. Mustafa Centre

© thebestsingapore.com
Terkenal sebagai "the biggest and cheapest shopping place" di Singapore. Tempat ini buka selama 24 jam dan menawarkan berbagai produk. Meskipun harganya di sini relatif murah tetapi kualitasnya tetap bersaing. Anda dapat berbelanja segala macam di sini mulai dari dari perhiasan, emas, perak, alat elektronik, baju, sepatu, jam, kosmetik, parfum, peralatan rumah tangga, alat tulis, furniture, buku, sovenir, DVD, dan lain-lain.

4. Lucky Plaza

© thebestsingapore.com
Lucky Plaza terletak di Orchard Road, dan menjadi satu-satunya plaza bagi Anda yang ingin berbelanja dengan harga lebih murah. Di sini dijual berbagai jenis baju, aksesoris, kaca mata, jam, coklat, dan juga souvenir. Sayangnya jangan bandingkan plaza ini dengan plaza high class di Singapore, karena lantai di plaza ini sedikit kotor dan berantakan.

Selamat berburu tiket Promo Murah di Traveloka, dan jangan lupa 4 Spot belanja yang saya bagi hari ini. Jika punya saran lokasi belanja lain di Singapura yang ngehits, jangan sungkan membaginya di sini. Terima Kasih.

27 Komentar

  1. Hmm thanks mbak infonya sangat bermanfaat sekali jadi gak perlu nyari lagi kalau begini kayanya muantappp bener ya tempatnya,

    BalasHapus
  2. Habis ini siap-siap dah download aplikasi Traveloka, terus cari tiket murah ke Singapore. Lumayan buat ilangin penat sejenak. Hihihi...

    BalasHapus
  3. Ah... Pengen, pengeeeeeen banget ke Singapore. Ajakin aku dong :D

    BalasHapus
  4. Jadi pingin kesana nyari buku sekalian kulineran :D

    BalasHapus
  5. singapore emang sering ada promo, yang mau pesen tiket pesawat bisa hub. ane :D ,, malah jadi promo ane ia haaaa..

    BalasHapus
  6. mau donk diajakin shopping ke singapore hehehe

    BalasHapus
  7. Harus siap uang sekarung kayaknya kalo ke sana. soalnya tempat shopingnya banyak ya, Mba :)

    BalasHapus
  8. Mustafa itu yang deket little india kh mb?

    BalasHapus
  9. Pernah Ke Singapore tapi cuma sampai bandaranya aja buat transit :)

    BalasHapus
  10. Selain Paris, dan Milan, sekarang singapura menjadi tujuan wisata belanja untuk para wanita :')

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sudah sejak lama Mas. Pilihan fashion branded-nya banyak.

      Hapus
  11. Baca ini jadi pengen ke Singapore, jalan-jalan. Makasih ya mbak rekomendasinya, ntar kalo ada kesempatan ke Singapore semoga bisa mampir ke tempat-tempat ini.

    BalasHapus
  12. yuk mbak kita berburu tiket murah trus jalan-jalan sekeluarga ya

    BalasHapus
  13. Ngomongin belanja memang gg ada habisnya... heheh... thanks mba infonya, bisa jadi referensi kalo mau ke Singapura nih...

    BalasHapus
  14. Hm, namanya kok Bugis ya, apa ada hubungannya dengan suku Bugis yg kita punya?.
    Singapura masih jd surga belanja, kapan bisa ke sana, ya?

    BalasHapus
  15. belum eprnah ke negri singa, semoga suatu saat yes. ada budhe dan kakak sepupu yang kerja disana jadi nanny :)

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkenan meninggalkan jejak di sini. Mohon tidak memasang iklan atau link hidup di sini. :)