Jenis Karpet Lantai Vinyl Untuk Rumah dan Berbagai Bangunan

Lantai rumah menjadi salah satu unsur penting dalam rumah. Bahkan termasuk essensial. Makanya, kita sering berhati-hati sekali memilih corak dan warna lantai rumah. Ada yang suka motif kayu, batu, vintage, atau bahkan hanya putih saja. Semua kembali ke pemilik rumah yang menempati.


Saya senang berganti warna lantai. Kebetulan pula, lantai belum dikeramik. Saya masih bebas mencoba aneka warna lantai rumah, karena saya memakai karpet lantai vynil. Tahun lalu, saya memakai warna merah, karena passion saya sedang menggebu-gebu. Tahun ini, saya sedangberpikir untuk mengubahnya menjadi karpet vynil motif kayu agar tampak lebih modern.

Lantai karpet vinyl adalah sebutan lain untuk lantai vinyl yang berbentuk gulungan. Karena bentuknya yang menyerupai karpet, vinyl roll seringkali disebut sebagai karpet vinyl. Padahal kedua jenis produk ini tentu saja berbeda. Karpet pada umumnye memiliki bahan seperti benang yang disebut sebagai polyproplene (PP) sedangkan vinyl memiliki bahan dasar polyvinyl carbonated (PVC). Ketebalan karpet pun berbeda dengan lantai karpet vinyl. Karpet memiliki ketebalan dengan kisaran 4 mm sampai dengan 14 mm sedangkan lantai karpet vinyl yang berkisar antara 0,5 mm sampai dengan 2,2 mm.

Karpet Lantai Vinyl merupakan salah satu karpet yang memiliki tekstur halus dan memiliki motif unik. Disebut karpet karena bentuk dan fungsinya sama. Karpet berbahan benang polyprolene (PP) dengan ketebalan 4 - 14 mm, sedangkan vynil berbahan dasar polyvinyl carbonated (PVC). Ketebalannya 0,5 - 2,2 mm. Sifatnya juga sangat lentur sehingga bisa digulung. Mengenai harga, tentu lebih murah karpet vynil. Makanya, kita bebas menghias lantai sesuai misi spesifik hidup kita tahun ini dan bisa berubah sesuai kehendak kita. 

Ternyata, karpet vynil roll juga dipakai di banyak bangunan perkantoran, hotel, dan bahkan rumah sakit. Jenis-jenisnya ada banyak. Ada banyak jenis vinyl yang dijual di pasaran. Harganya pun beragam. Sesuai dengan jenis dan peruntukannya. tentu saja, sesuai dengan budget kita. Ini nih, jenis-jenis karpet vinyl yang dijual di pasaran:

Karpet Vinyl Roll
Karpet Vinyl Roll merupakan salah satu jenis vinyl yang dijual dalam bentuk roll. Biasanya setiap vinyl roll yang di jual memiliki lebar 2 meter dengan panjang antara 20 - 25 meter. Harga jual lantai vinyl biasanya dipengaruhi oleh ketebalan dari lantai vinyl tersebut. Range ketebalan lantai vinyl roll biasanya antara 0,5 mm sampai 2,2 mm. Karpet vinyl roll sangat cocok diaplikasikan pada bangunan yang luas seperti hotel atau perkantoran.

Karpet Vinyl Plank
Harga jual lantai vinyl plank biasanya lebih mahal bila dibandingkan dengan karpet vinyl roll. Vinyl plank sendiri biasa dikenal dengan vinyl motif kayu, karena motifnya yang mirip sekali dengan kayu plank. Umumnya karpet vinyl plank dijual dengan dua jenis permukaan, yaitu emossed dan non embossed. Permukaan embossed adalah jenis permukaan vinyl yang memiliki tekstur urat seperti kayu sungguhan dan tidak licin. Sedangkan lantai vinyl non embossed tidak memiliki urat sehingga licin, sama seperti lantai vinyl lainya.

jenis karpet vynil plank

Karpet Vinyl Rumah Sakit
Berbeda fungsi tentu berbeda harga jual lantai vinylnya. Khusus untuk kebutuhan rumah sakit dan operasi, lantai vinyl yang dipakai pun khusus yaitu lantai vinyl anti bakteri. Lantai vinyl anti bakteri ini merupakan standart yang digunakan untuk menjaga kualitas dan kenyamnaan pasien agar lolos kualisifikasi kesehatan. Umumnya lantai vinyl jenis ini sudah dilapisi dengan anti bakteri dan anti kimia. Hal ini bertujuan agar ruangan tetp steril dan terhindar dari bakteri - bakteri yang dapat merusak atau mengganggu organ saat operasi dijalankan.

Karpet vynil untuk rumah sakit
Karpet vinyl Tile
Harga jual lantai vinyl tile biasanya lebih murah bila dibandingkan dengan karpet vinyl lainya. Umumnya karpet vinyl tile dijual per box. Harga satu box berisi 16 pcs dengan panjang 45,5 cm x 45,5 cm x 3 mm. Namun ukuran ini juga dapat menyesuaikan bergantung kebutuhan dan keinginan customer. Karpet vinyl tile biasanya juga dijual dengan berbagai variasi warna untuk menampilkan motif mozaik yang cantik untuk lantai rumah kita.


Bagaimana? Siap mempercantik lantai rumah? Bantu saya pilih warna karpet vynil, yuk... Saya pengen ganti baru, nih

5 Komentar

  1. Aku suka biru, meski cocok untuk rumah sakit. Kesannya adem gitu.

    BalasHapus
  2. Boleh tanya nggak? Cocok buat daerah saya yang lembab kah? Soalnya pernah pakai karpet, malah mengundang rayap. Bagaumana dengan karpet lantai ini? Aku berminat sih

    BalasHapus
  3. Suka yg coklat. Kamar TV bs dipakein vinyl deh

    BalasHapus
  4. Sangat tertolog bg yg rmhya bl kramikan ya, Mbak

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkenan meninggalkan jejak di sini. Mohon tidak memasang iklan atau link hidup di sini. :)