Layanan Antar Jemput Bandara, Perjalanan jadi no worries

Saya senang melakukan perjalanan ke luar kota, untuk menambah pengalaman, keterampilan, atau sekadar berlibur. Sebagian besar perjalanan tersebut berupa perjalanan dinas. Ada yang memang sudah disiapkan oleh penyelenggara. Ada juga yang saya harus membeli sendiri tiket pesawat pulang pergi dan pembayaran taksi. Semua belanjaan saya tersebut akan dapat diuangkan menjelang acara berakhir. 
layanan antar jemput bandara traveloka2


Orang yang melakukan perjalanan ala saya, ternyata cukup banyak. Misalnya para ASN dan mereka yang terlibat dalam proyek pemerintah. Contoh nyatanya adalah, ketika menghadiri penandatanganan kerjasama pembuatan buku dengan Kemendikbud, saya harus membeli semua tiket dari awal. 

Sepanjang pengalaman bepergian tersebut, yang paling membuat deg-degan adalah perjalanan menuju bandara. Tak bisa sembarang pilih taksi, karena tak ada bukti. Saya pernah menghanguskan saja biaya taksi karena belum memahami caranya. Tak apalah, toh saya sendiri yang menaikinya, pikir saya, mencoba menenangkan perasaan gelo. Ya... kan uangnya lumayan, ya. Hehehe

Belajar dari pengalaman tersebut, saya menganggap bahwa layanan antar jemput bandara di Traveloka sangat membantu. Kita bisa langsung membeli tiket pesawat dan taksi golden bird dalam satu tempat. Satu tempat untuk semua kebutuhan; tiket pesawat/kereta, hotel, dan taksi. Bukti pembelian juga rapi, dalam bentuk email juga ada. Rupanya perusahaan ini melihat ceruk yang potensial ini.

Mengapa kita sebaiknya membeli layanan antar jemput bandara? Karena kita bisa menghalau kecemasan dan mencegah kelelahan, selain alasan perjalanan yang lebih terencana lagi. Perjalanan dari rumah ke bandara dan atau dari bandara ke lokasi bisa membuat beberapa kecemasan. Ada kemacetan, keterlambatan penjemputan, ketidakjelasan siapa yang akan mengantar. Hmm.... Saya pernah mengalaminya. Saya juga pernah mengalami antri di loket penyewaan taksi, lama sekali, setelah perjalanan udara yang melelahkan. Dengan bagasi banyak (saya lebih senang backpack tas serbaguna), lalu masih antri itu bikin muka lebih tertekuk. Kalau sudah beli diawal kan bisa langsung melenggang keluar pintu bandara. Heuheu..... wajah tetap sumringah dan tingal toucj up sedikit, bisa langsung ke lokasi acara. Yah... demi hemat budget hotel dan makan, saya senang datang dari bandara langsung ke lokasi kegiatan.

layanan antar jemput bandara traveloka2


Kali ini saya mencoba mencari tahu biaya pesan layanan antar jemput dari Bandara Ngurah Rai Bali ke pantai Kuta. Pakai Golden Bird Bali doong... Memang belum ada rencana ke sana, sih... namanya juga coba-coba, sambil berdoa ada perjalanan ke sana segera. Ternyata ada dua pilihan armada:

  1. Mobil rental golden bird. Ada beragam jenis mobil yang bisa dipesan: Toyota Avanza, Toyota Innova, sampai mobil mewah seperti Toyota Camry dan Toyota Alphard. Sesuaikan budget saja, driver-nya tetap profesional.
  2. Bus big bird. Tipe kendaraan ini bisa mengangkut rombongan yang lebih banyak. Asyik, kan?

Kita bisa memilih sesuai kebutuhan. Mau mobil atau bus? Sesuaikan dengan jumlah teman perjalanan. Tarifnya flat lho. Tak beda dengan pesan blue bird langsung Asyik, kan? Lebih asyik lagi karena biasanya ada pengurangan harga.

Ini beberapa keuntungan jika beli layanan antar jemput bandara:
  1. Perjalanan lebih terencana,
  2. Harga murah,
  3. Layanan 24 jam,
  4. Tidak perlu antri taksi,
  5. Bebas cemas,
  6. Lokasi penjemputan pasti,
  7. Pengemudi selalu siap menanti, 
  8. Perjalanan lebih cepat.
  9. Istirahat di lounge yang nyaman, dengan free minuman hangat atau dingin pilihan. 

Yuk.... persiapkan perjalananmu dengan lebih baik lagi. Dengan layanan airport transfer atau antar jemput bandara ini, perjalanan jadi no worries. 

10 Komentar

  1. Senang sekali rasanya bekerja sambil refresing, Mba.

    BalasHapus
  2. Zaman sekarang segalanya telah makin dipermudah. Huhuyy... hehehe ...

    BalasHapus
  3. senang ya bisa sambil jalan-jalan hehe :)

    BalasHapus
  4. Lega deh...ada layanan antar jemput

    BalasHapus
  5. enak nih jalan2 terus hehe
    aku mah takut naik pesawat :D

    BalasHapus
  6. Wuaah enaknyaaa, kak .. perjalanan dinas sambil berkesempatan bisa lihat-lihat keadaan gimanaa kota lain.

    Ajak-ajak napaaaa .. hahaha

    BalasHapus
  7. Wahh jadi gak perlu memikirkan lagi yaaa yang urusan urusan jemput menjemput, sudah dijemput duluann wuehehe :D

    BalasHapus
  8. Wah bisa dicoba nih.. bisa untuk dikota malang apa enggak ya bu?

    BalasHapus
  9. gak takut dan gak khawatir travel sendirian sekarang. kemana-mana gampang.

    BalasHapus
  10. Kak klo pesawatnya delay sedangkan kita udh mesan jemput bandara yg waktunya sesuai dengan jam nyampe (sebelum delay) itu gmna ya?

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkenan meninggalkan jejak di sini. Mohon tidak memasang iklan atau link hidup di sini. :)